085-6687-163 | [email protected]
Jl. Arum No.1, Jatisono, Kec. Gajah, Kabupaten Demak 59581

SBSN untuk pembangunan kelas baru MTsN 4 Demak, kakanwil lakukan peletakan batu pertama

June 19, 2024

 Selain MAN Demak, pembangunan menggunakan anggaran Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) juga dilaksanakan oleh MTsN 4 Demak.

Pada sore ini (Rabu, 12/6/2024), MTsN 4 Demak adakan kegiatan penguatan motivasi bagi guru dan tendik, serta dilakukan seremonial peletakan batu pertama dalam pembangunan ruang kelas baru.

Dalam sambutannya, Kakanwil mengajak seluruh peserta yang hadir untuk bersyukur karena berada dalam dilingkup madrasah yang dapat berkembang dengan baik.

Nampak seluruh peserta yang terdiri dari guru dan tenaga kependidikan, secara fokus mendengarkan arahan dan motivasi yang diberikan oleh Kakanwil Musta'in Ahmad.

Menurut Mus'tain, guru yang hebat adalah guru yang mampu menghebatkan muridnya, "Maka jangan berkecil hati apabila ada murid yang lebih hebat, itu artinya panjenengan telah sukses menjadi guru."

"Sesuai tagline madrasah terbaru yaitu maju, bermutu, dan mendunia, kita harus memahami dan mengimplementasikan setiap kata dari tagline itu dalam mendidik anak setiap harinya." Ujar Kakanwil.

Usai lakukan pembinaan yang dilakkukan di aula, Kakanwil didampingi Kepala Kemenag Demak M. Afief Mundzir, Kasubbag TU Nur Fauzi, Kamad Zainuri, dan PPK Nafis Hunaifi lakukan seremonial peletakan batu pertama.

Seremonial itu juga disaksikan oleh perencana pembangunan, penyedia, hingga pengawas proyek.